Custom Search
SAYA BERHENTI BERJALAN SEJENAK DI BERANDA RUMAH IBU

11 September, 2008

TOREHAN KEINDAHAN BUNDAKU


Lemah bergelayut di lengan mu......
Adakah karna menopang aku yang terlalu lama belajar berjalan?

Goresan abstrak disudut matamu....Terlukis memahat jelas, saat kau tersenyum,
Adakah karena mengawasi gerak lincahku?

Helaian rambut yang tak lagi legam...
Tak lagi dapat kau sematkan hiasan indah...
lebih dari satu warna bermain pada mahkotamu...
Bahkan dayang nirwana, tak lagi mampu mengepang rambutmu yang menipis..
Adakah karna waktumu hanya tuk memikirkan ku?

Pewarna merah muda, yang dulu menghiasi bibirmu,
Tidak lagi kau tebarkan untuk wajahmu,
Bubuk wangi semerbak pada rona pipimu
Tidak lagi sempat menambah rias wajahmu,
Adakah karna kebutuhan ku semakin bertambah?

Bunda.....
Dulu kau begitu mewah dengan warna-warni dunia
Dengan segala riasan dan perhiasan yang ayah sematkan padamu
Tiada tampak kini karna biaya sekolah ku...

Bunda....
Dulu kau begitu jelita,
Kau sangat menawan dengan gaun indah,
yang membuat ayah bangga saat menyematkan tangannya pada pingggang mungilmu,
Dimana itu semua Bunda?
Apa karna kata orang kuliah itu mahal?

Bunda....
Lengan lemah itu...
Mata kuyu dan keriput itu...
Rambut tipis dan putih bunda....
Adakah itu karna aku semua?

Bunda....
Tak kusangka engkau berkata..
"Ya Dinda...engkau yang memberi semua keindahan ini bagiku"
" Keindahan dimasa tuaku"

Bundaku...
Maafkan aku untuk semua waktu
Maafkan aku untuk setiap perubahan itu
Ampuni anakmu...

Bunda...
Kusematkan kehendakmu dalam pikiran ku
Kehendakmu agar kuperoleh ampun dari mu..
Pinta yang sangat lirih di hatiku
Karna bundaku berkata...
"Dinda, tambahkan satu keindahan pada Bunda, berikan aku senyuman bangga akan mu, saat aku menutup mata"

(Medan, 11 Sept 08)


2 comments:

  1. Ibuku masih segar pak! mungkin karena kenakalan anak-anaknya (terutama yang nomor 4) sudah sirna. semua anak-anaknya sudah jadi dewasa. Yang persis dengan ibu sampean adalah pengorbanannya. Sawah ladang, pekarangan, di-cut demi membeli dokter, insinyur, sarjana ekonomi, dan lain-lain.. hehehe gambar ibuku ada di www.murya.info... silahkan berkenalan

    ReplyDelete

SARAN DAN KRITIK